PANCASILA HADIR DALAM PENCAPAIAN VISI KEMENKUMHAM

IMG 9056

Ambon, KUMHAM MAKUKU – Dalam rangka pencapaian visi Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) untuk mewujudkan kepastian hukum, maka sepatutnya nilai Pancasila hadir didalam visi tersebut, karena Pancasila sebagai landasan kerja mencapai prestasi bangsa, yang perlu diaktualisasikan didalam tugas-tugas  Kemenkumham. Demikian disampaikan Kepala Kantor Wilayah (KaKanwil), Tholib pada saat membacakan amanat Menkumham RI, Yasonna H. Laoly pada Upacara Hari Kesaktian Pancasila dihalaman Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIA Ambon (Senin, 1 Oktober 2018).

Lebih lanjut disampaikan bahwa, Pengayoman sebagai cerminan dari nilai-nilai Pancasila itu berarti bahwa hukum mengemban karakter Pengayoman secara langsung yang merupakan refleksi dari nilai-nilai Pancasila itu sendiri. untuk itu sebagai pengemban mandat fungsi pemerintahan dibidang hukum dan HAM, sudah merupakan tugas bersama untuk mengimplementasikan Pengayoman sebagai tujuan dari sistem hukum Indonesia.

“Prestasi bangsa hanya dapat dicapai melalui kerja bersama sesuai dengan tugas yang kita emban masing-masing, jangan dilihat sebagai unsur kinerja yang terpisah namun merupakan bagian dari satu kesatuan utuh organisasi Kemenkumham dengan tata nilai “Kami PASTI” yakni Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Inovatif. Karena dengan cara pandang inilah kita bersama-sama dapat memajukan Kemenkumham dalam rangka menyukseskan pembangunan nasional dibidang Hukum dan HAM” Ungkap Yasonna.

Yasonna berharap, peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini menjadi momentum pembentukan memori kolektif kita untuk semakin merapatkan barisan dalam mengamankan dan mengamalkan nilai Pancasila, serta memahami arti penting Pengayoman dalam membangun karakter bangsa Indonesia di masa depan. (Humas)

IMG 9058

IMG 9058

IMG 9058

IMG 9058


Cetak   E-mail