Menuju WBK dan WBBM, Bapas Ambon Tanda Tangan Komitmen Bersama

1

Ambon, INFO_PAS - Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Ambon didampingi Kepala Subseksi Bimbingan Klien Anak (Kasubsi BKA) dan Kepala Subseksi Bimbingan Klien Dewasa (Kasubsi BKD) serta seluruh jajaran pegawai Bapas Kelas II Ambon melakukan kegiatan penandatanganan Deklarasi Janji Kinerja Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di lingkungan kerja Balai Pemasyarakatan Kelas II Ambon, Kamis (25/02/2021).

Kepala Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Ambon, Aminah Kilkoda dalam kesempatannya menandatangani dan memberikan arahan mengenai tanggung jawab seluruh pegawai Bapas Kelas II Ambon dalam mewujudkan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Selanjutnya, penandatanganan ini diikuti oleh seluruh jajaran pimpinan dan pegawai Bapas Ambon.

Kilkoda menegaskan bahwa profesionalitas dan kejujuran menjadi kunci dalam mewujudkan Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di Bapas Ambon. Selain itu, setiap pejabat dan pegawai Bapas Ambon harus berkomitmen agar:

  • Berperan secara pro aktif dalam upaya pencegahan dan pemberantasan KKN serta tidak melibatkan diri dalam perbuatan tercela
  • Tidak meminta atau menerima pemberian yang tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku
  • Bersikap transparan, jujur, obyektif, dan akuntabel dalam bertugas
  • Menghindari pertentangan kepentingan (conflict of interest)
  • Menjadi contoh teladan dalam kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan terutama kepada pegawai di lingkungan kerja secara konsisten
  • Menyampaikan informasi penyimpangan integritas di Kemenkumham, serta turut menjaga kerahasiaan saksi atas pelanggaran peraturan yang dilaporkannya
  • Siap menghadapi konsekuensi apabila terbukti melanggar

33 

 

 


Cetak   E-mail