KUNJUNGI DINAS KESEHATAN KKT, KALAPAS SAUMLAKI KOORDINASIKAN VAKSINASI WBP

SAUMLAKI 1

Saumlaki, INFO PAS - Menyikapi peningkatan kasus Corona Virus Disease (Covid-19) di Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Saumlaki, David Lekotempessy kembali mendatangi Dinas Kesehatan KKT, Selasa (27/7). Hal ini merupakan kedua kalinya dilakukan Kalapas untuk melakukan koordinasi pelaksanaan vaksinasi di Lapas Saumlaki yang sebelumnya untuk petugas dan sekarang direncanakan untuk Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Kedatangan Kalapas diterima langsung oleh Sekretaris Dinas Kesehatan KKT, Theodorus Resilowy diruang kerjanya.

Kepada Resilowy, David menjelaskan sesuai dengan surat edaran Direktur Jenderal Pemasyarakatan nomor PAS-UM.01.01-07 bahwa Warga Binaan dan Tahanan merupakan kelompok beresiko yang masuk kedalam prioritas progam vaksinasi, mengingat tingginya penularan dan kesulitan melakukan physical distancing di dalam Lapas.

"Untuk itu dalam rangka pencegahan, kami ingin mengkoordinasikan pelaksanaan vaksin bagi WBP kami", tutur David

Kalapas juga menambahkan bahwa seluruh WBP saat ini sudah dilakukan pendataan KTP guna persiapan vaksinasi. "Pihak kami juga sudah melakukan pendataan seluruh KTP WBP, yang belum punya juga sudah kami lakukan perekaman bersama Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil KKT untuk persiapan pelaksanaan vaksin, sehingga saat ini kami rasa sudah siap untuk dilakukan progam vaksinasi kapanpun , tambah David.

Sementara itu Resilowy menyambut baik kedatangan Kalapas untuk mendukung program pemerintah dalam memerangi Covid-19. "Kami berterima kasih untuk langkah Lapas Saumlaki yang mau mendukung untuk memutus penyebaran Covid-19, akan segera kami upayakan", ungkap Resilowy.

Resilowy juga memastikan WBP Lapas Saumlaki akan mendapatkan giliran vaksinasi Covid-19. "Sambil menunggu stok vaksin, kami akan lakukan inventarisir WBP, dan untuk pelaksanaannya akan kami lakukan secara bertahap, tapi semua pasti kebagian, janji Resilowy.

 

Kontributor: Yossi. L


Cetak   E-mail