Ambon, KUMHAM MALUKU – Jelang pelaksanaan tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Aparatur Sipil Negara (CASN), Biro Kepegawaian pada Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Republik Indonesia datangi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku dalam rangka melakukan pengawasan secara langsung terkait pelaksanaan SKD, Rabu (8/11).
Kedatangan Tim dari Biro Kepegawaian diterima langsung oleh kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Maluku, Hendro Tri Prasetyo bersama Kepala Divisi Administrasi Slamet Pramoedji, Kepala Divisi Pemasyarakatan Maizar dan Kepala Bagian Umum, La Margono di ruang kerja Kepala Kantor Wilayah.
Kepala Kantor Wilayah, Hendro Tri Prasetyo memastikan bahwa kelancaran dan kesuksesan seleksi yang telah dijadwalkan berlangsung dari tanggal 9 November sampai dengan 16 November 2023 akan berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
“Jelang pelaksanaan SKD, Kanwil Maluku telah melakukan berbagai kesiapan, dan telah berkomitmen untuk menjalankan seleksi ini dengan integritas yang berkualitas tinggi serta transparansi” jelas Hendro.
Selain itu Tim dari Biro Kepegawaian juga memberikan penjelasan secara langsung terkait aturan pelaksanaan SKD kepada seluruh panitia pelaksanaan SKD di Aula Kantor Wilayah Kemenkumham Maluku. (Humas/ H.S)