Ambon, KUMHAM MALUKU - Kanwil Kemenkumham Maluku menghadiri launching kampanye 16 hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan (HAKTP) dan Hari HAM Internasional yang digelar oleh Yayasan Walang Perempuan bekerjasama dengan Komnas HAM Perwakilan Provinsi Maluku bersama Pemerintah Kota Ambon dan stakeholder di Hotel Marina Ambon, Sabtu (25/11).
Merupakan Kampanye yang digaungkan setiap tahun dari tanggal 25 November yang merupakan Hari Internasional Penghapusan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak hingga tanggal 10 Desember yang merupakan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Internasional, menjadi visi bahkan upaya bersama membangun sinergitas dari berbagai komponen masyarakat untuk bergerak secara serentak.
Kakanwil Kemenkumham Maluku Hendro Tri Prasetyo diwakili oleh Kabid HAM Muhammad Ikbal Tahalua sendiri menyebut bahwa kegiatan ini merupakan salah-satu bentuk Promosi dan Desimanisi kampanye 16 hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak, advokasi, edukasi dan sosialisasi pegiat HAM di Maluku yang muaranya nanti diharapkan dapat menjaga dan merawat nilai-nilai hak asasi manusia, sehingga tetap dihormati dan dilindungi.
Menghadirkan Ketua Komnas HAM RI Dr. Atnike Nova Sigiro selaku keynote speech, Perlindungan terhadap pembela HAM dan Perempuan Pembela HAM dibahas dalam giat tersebut.
Hadir pula Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak, Megy Lakatompessy memaparkan terkait urgensi Pembentukan UPTD PPA di Daerah serta Direktur Yayasan Gazirah Maluku DR Liz Matantika membahas terkait Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak di Kota Ambon. (Humas/AI)