Ambon, KUMHAM MALUKU - Optimalkan penyimpanan dan publikasi Kerja Sama Unit Pelaksana Teknis, Kanwil Kemenkumham Maluku menggelar Sosialisasi tahapan pelaksanaan kerja sama dan Aplikasi Penyimpanan Publikasi Kerja Sama (P2MA), siang tadi (Jumat, 1/12).
Merupakan tindaklanjut dari arahan Kakanwil Kemenkumham Maluku Hendro Tri Prasetyo atas surat rekomendasi edaran Biro Humas, Hukum dan Kerjasama, kegiatan ini dimaksudkan untuk pemberian knowledge kepada satuan kerja untuk memenuhi kebutuhan dalam melakukan penyimpanan dan publikasi kerja sama yang dapat secara langsung memberikan informasi terkait kerja sama yang dilakukan oleh Kementerian Hukum dan HAM kepada masyarakat.
Usai dibuka secara langsung oleh Kabag Program dan Humas Abd. Malik Wagola didampingi Kasubbag Humas, RB dan TI Fahrul Ahmad Bakker, kegiatan yang juga menghadirkan Analis Hukum Ahli Madya Diana Retraubun dan Analis Hukum Pertama Siska Giovani Mapusa dan operator P2MA, dijelaskan terkait pentingnya aplikasi P2MA dan apa saja yang harus dilakukan oleh setiap satuan kerja untuk mengoptimalkan aplikasi tersebut.
Dalam sosialisai yang diikuti oleh seluruh Satuan Kerja ini mengharuskan masing-masing UPT mengunggah data kerja sama, terutama bagi UPT yang masih memiliki kerja sama aktif dan belum diunggah sama sekali.
Wagola menambahkan bahwa setelah dilakukannya sosialisasi ini, seluruh operator pada Satuan Kerja dapat memenuhi data dukung perjanjian kerja sama sehingga data perjanjian kerja sama di Jajaran Kanwil Kemenkumham Maluku dapat diinventarisir dalam aplikasi P2MA.
Pada kesempatan ini, operator Aplikasi P2MA Kantor Wilayah (Andi Irsal) juga menjelaskan perjanjian kerja sama apa saja yang masuk dalam kategori dapat diunggah dalam aplikasi P2MA. Adapun manfaat aplikasi P2MA yakni meningkatkan kinerja organisasi dalam hal penyimpanan, publikasi data kerja sama yang berdampak pada meningkatnya kualitas data kerja sama, meningkatkan akuntabilitas penyimpanan publikasi data kerja sama sehingga memudahkan dalam melakukan monitoring dan evaluasi kerja. (Humas/AI)