Ambon, KUMHAM MALUKU – Kanwil Kemenkumham Maluku laksanakan Apel rutin Senin pagi sebagai salah satu wujud kedisiplinan pegawai. Bertempat di Aula Kantor Wilayah, Apel dipimpin oleh Kepala Divisi Imigrasi Kayanta Surbakti. Turut hadir Kepala Kantor Wilayah Hendro Tri Prasetyo berserto seluruh jajaran pegawai Kanwil Maluku. Senin (10/06/2024).
Dalam arahannya terdapat 3 hal yang menjadi sorotan Kepala Divisi Imigrasi Maluku yakni Kedisiplinan, Output Kinerja dan Penyerapan Anggaran. Disiplin pegawai harus dipertahankan dan ditingkatkan demi meningkatkan kinerja pegawai.
“Disiplin, Output Kinerja dan Penyerapan Anggaran saling terkait, tanpa kedisiplinan kita tidak mampu menghasilkan output kinerja yang baik dan juga penyerapan anggaran yang baik. Penyerapan anggaran juga harus diselaraskan dengan output kinerja, tidak bertolak belakang satu sama lainnya, ujar Jayanta.
Surbakti berpesan kepada seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Maluku agar dapat berkinerja dengan baik sehingga predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dapat dipertahankan, dan bisa meraih predikat setinggi lebih tinggi yakni Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) sesuai harapan Kakanwil Kemenkumham Maluku Hendro Tri Prasetyo. Selanjutnya, setelah apel pagi, pegawai berkesempatan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan, tubuh yang sehat mendorong kedisiplinan dan kinerja yang baik.