KAKANWIL HADIRI HARI ULANG TAHUN KE-4 LPKA KELAS II AMBON

12

Ambon, INFO _PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke -4 bertempat di ruang kelas LPKA Ambon. Selasa (06/04). 

Kegiatan ini diawali dengan penampilan Andikpas membawakan tarian khas daerah Maluku Cakalele, dilanjutkan dengan tarian kreasi dan drama musikal serta penampilan akustik band yang membawakan lagu-lagu khas Maluku.

Kakanwil Kemenkumham Maluku, Andi Nurka pada sambutannya mengatakan Anak-anak adalah masa depan bangsa dan tulang punggung negara, generasi-generasi inilah yang harus kita giring sedemikian rupa sehingga mereka bisa berhasil dikemudian hari.
Mudah-mudahan pendidikan yang ada di LPKA Ambon Outputnya bisa lebih berhasil dibanding dengan daerah-daerah lain, harap Andi.

Andi berpesan bagi para pegawai. “Saya paling tidak suka dengan orang yang malas, sepintar apapun orang itu, sehebat apapun orang itu saya tidak akan pakai. Apalagi yang berkaitan dengan narkoba, tegas Andi.

Kepala LPKA Ambon, Catherian V Picauly, menyampaikan bahwa HUT LPKA kali ini diilustrasikan dalam 4 warna balon yaitu warna hitam dan putih yang melambangkan ada hidup yang baik dan tidak baik, warna emas yang dibaratkan meskipun anak-anak ini sementara diperhadapkan dengan hukum tetapi mereka adalah harta yang berharga yang tidak ternilai harganya bagi bangsa dan negara, dan warna biru adalah langit yang artinya mereka punya cita-cita yang tinggi seperti langit. Sekarang ini mereka berada diwarna yang gelap dan kewajiban kita disini bagaimana kita bisa membawa mereka dari yang gelap menuju terang.

Semoga Ulang Tahun LPKA ini memberikan motivasi untuk kita karena bertambahnya usia bagi saya adalah bertambah motivasi untuk kita lebih maju, maju, dan terus maju, Harap Catherian.

Acara ditutup  dengan pemotongan kue dan Pemberian bingkisan dari Ibu Widya Murad Ismail selaku ibu asuh Andikpas.

 (Humas LPKA Ambon)

17

17

17

17


Cetak   E-mail