Peringati Hari Pahlawan

Headr-HUT-PahlawanPada tanggal 10 November 1945 telah terjadi pertempuran dahsyat di Surabaya, yang kini dikenang sebagai Hari Pahlawan. Upacara Peringatan Hari Pahlawan digelar sebagai salah satu bentuk penghargaan atas jasa dan pengorbanan para pahlawan/pejuang. Pada tahun ini kembali digelar upacara peringatan pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku, Kamis 10 November 2011 lalu. Bertindak sebagai inspektur upacara ialah Kepala Divisi Keimigrasian, Leo Detri, SH., MH.HUT-Pahlawan-1

Dalam sambutan Menteri Sosial Republik Indonesia yang dibacakan oleh inspektur upacara menyatakan bahwa Hari Pahlawan seperti yang diperingati pada hari ini disamping untuk mengenang dan menghargai jasa dan pengorbanan para pahlawan/pejuang, juga dilaksanakan untuk menumbuhkan nilai kepahlawanan sebagai modal sosial untuk kemudian diimplementasikan dan didayagunakannya dalam mengatasi berbagai masalah bangsa seperti kemiskinan, pengangguran, ketelantaran, ketunaan sosial, korban bencana dan masalah-masalah sosial lainnya.

HUT-Pahlawan-1Peringatan Hari Pahlawan tahun ini mengangkat tema “Dengan Semangat Kepahlawanan Kita Bangun Karakter Bangsa” diharapkan dapat menjadi momentum untuk terus melestarikan dan mendayagunakan sikap dan perilaku para Pahlawan Kusuma bangsa seperti, rela berkorban, pantang menyerah, HUT-Pahlawan-2percaya pada kemampuan diri sendiri, tanpa pamrih dengan dilandasi kesetiakawanan sosial yang tinggi yang pada dasarnya merupakan nilai budaya bangsa untuk membangun karakter bangsa berdasarkan Pancasila dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Untuk itu marilah kita gelorakan semangat Kepahlawanan dengan dilandasi Nilai-nilai Kesetiakawanan Sosial yang tinggi serta kita rapatkan barisan membangun negeri untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat sehingga bangsa Indonesia dapat menjadi bangsa yang bermartabat yang dapat berdiri sejajar dengan Negara lain serta keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia dapat terus terjaga,” himbau Menteri Sosial dalam sambutannya.

Diakhir upacara peringatan salah satu pegawai membacakan pesan-pesan dari para pahlawan nasional salah satu pesan dari Supriyadi yakni, “Kita yang berjuang jangan sekali-kali mengharapkan pangkat ataupun gaji yang tinggi!” (Red. En_Ka)


Cetak   E-mail